Coffee shop yang Jogja banget ini dibuka sejak Februari 2005 di jalan H. Affandi - Gejayan Yogyakarta di lantai dua toko buku diskon Toga Mas. Dengan disain yang sederhana khas dengan bangku kuno terbuat dari anyaman rotan dan lantai kayu, tempat minum ini semakin menguatkan image-nya sebagai tempat untuk berinteraksi yang nyantai dan nyleneh bagi kawula muda Kota Gudeg. Aroma klasik semakin tercium dari tempat yang menyuguhkan hidangan yang serba murah ini ketika memandangi beberapa pernik kuno terpampang di beberapa sudut tempat ini. Sebagian besar koleksi tersebut merupakan pemberian khusus dari pengunjung dan sebagian lagi merupakan koleksi dari pemilik tempat ini.
Sambil menikmati hidangan khas tempat ini yakni aneka minuman dan makanan khas Jawa dalam bungkusan yang sederhana, Anda dapat pula menikmati beberapa kegiatan yang sering diadakan tempat ini seperti diskusi, bermacam acara sederhana atau sekadar melihat pameran fotografi yang berlokasi di sebelah timur tempat ini.
MENU
- Nasi bungkus
- Mie Jawa
- Aneka Kopi
- Aneka Coklat
- Aneka Es krim
- Aneka Yogurt
- Aneka Teh
- Aneka Milkshake
- Aneka Saribuah
JAM BUKA
Senin - Sabtu: pukul 12.00 - 23.00 WIB
Minggu: pukul 16.00 - 23.00 WIB
FASILITAS
- hotspot
- musik
- perpustakaan
TIPS & TRIKS
Jika Anda mempunyai laptop, bawalah ke tempat ini untuk sekadar browsing atau mengecek email.
Jl. H. Affandi - Gejayan No. 5 Yogyakarta INDONESIA 55281
Tidak ada komentar:
Posting Komentar